LIBATKAN BERAGAM ANGKATAN DALAM DISKUSI MAHASISWA MPBI

DISKUSI mahasiswa MPBI dilaksanakan awal bulan Desember dan pertengahan, yakni 4 dan 18 Desember 2019. Kegiatan ilmiah tersebut melibatkan mahasiswa semester I (8 mahasiswa), semester II (5 mahasiswa), dan semester IV (1 mahasiswa). Keterlibatan mahasiswa dari beragam semester dimaksudkan agar peserta mendapatkan pengalaman dari angkatan yang berbeda. Di samping itu, melalui kegiatan tersebut dapat saling mengakrabkan mahasiswa sehingga dalam forum tersebut dapat juga dimanfaatkan untuk sharing informasi.

Topik yang disajikan dalam diskusi adalah topik-topik aktual yang dapat memanfaatkan tugas mata kuliah yang belum dipresentasikan di tempat lain, kecuali dalam kegiatan PBM di kelas. Dari hasil diskusi ini artikel yang sudah mendapatkan saran dari peserta diminta untuk diperbaiki yang selanjutnya dibawa ke dosen untuk mendapatkan pembimbingan yang lebih intensif. Hal ini diagendakan untuk dilaksanakan agar artikel yang disajikan tidak berhenti dalam forum diskusi antar mahasiswa, akan tetapi karya tulis mahasiswa S2 tersebut dapat menjadi “penghuni” jurnal-jurnal yang ditawarkan Kemenristekdikti. (AS, 20/10/2019)

Scroll to Top